Pages

Waspada juga dengan Makanan Restoran!!

Restoran Terkenal ternyata tidak menjamin

Ayo tunjuk jari, siapa penggemar wisata kuliner?? Saya juga tipikal orang yang suka mencicipi hidangan baru lho..  Makanan Indonesia dan makanan western adalah kesukaan saya. Tetapi baru-baru ini saya mendapatkan informasi yang sangat mengejutkan dan menurut saya layak untuk dibuat suatu tulisan, sehingga orang lain juga dapat mengetahuinya sebagai bahan referensi. 

Pertama-tama saya ingin tahu, apa yang paling anda sukai atau ingini dari Negara Perancis. Selain Menara Eiffel nya, Perancis juga sangat terkenal dengan kelezatan kulinernya. Lihat saja, makanan seperti boeuf bourgignon dan veal blanquette, telah sukses masuk kedalam daftar makanan warisan dunia versi UNESCO.  Saya sendiri pun juga keranjingan dengan kuliner dari negeri romantis itu.

Tetapi ada fakta terbaru, yang terungkap baru-baru ini yang membuat saya (dan mungkin para pembaca) terbelalak. Oleh karena itu, saya ingin membagikannya dengan anda sekalian.

Kemarin, saat saya browsing dan tidak sengaja menemukan satu berita yang lumayan membuat saya syok. Laporan di salah satu news portal memberitakan bahwa DPR Perancis menemukan bahwa makanan Perancis selama ini dibuat dari bahan yang tidak fresh. Banyak yang memakai bahan makanan siap saji. Bukan hanya di beberapa tempat makan junk food, tetapi di semua restoran, khususnya di Perancis. Dari berita tersebut dikatakan, misalkan telur rebus. Mereka menggunakan telur rebus untuk salad yang diproduksi massal. Para koki tinggal memanaskan di microwave.

contoh hidangan salad

Wah, berita ini sangat mengejutkan saya, karena saya kira, dengan masuk ke restoran dan membayar harganya yang mahal, kita akan mendapatkan makanan yang baru atau fresh. Bukankah itu salah satu alasan kenapa orang rela merogoh uangnya lebih dalam demi makanan yang enak dan bermutu. Tapi dengan laporan pemberitaan tersebut, saya menjadi bertanya lagi, apakah mahal atau terkenalnya suatu restoran akan menjamin fresh dan mutu makanannnya ya?? Ada selintas pemikiran, jika satu restoran itu terkenal pasti banyak pelanggan, tetapi penyajiannya juga harus cepat, sehingga memang harus memakai bahan makanan yang sudah siap saji. Tetapi bagaimana dengan mutu nya???

Tetapi, jika makan di restoran yang sepi pengunjung, juga tidak terjamin kualitas bahan makanannya, karena bisa jadi karena sepi pengunjung maka bahan makanannya sudah ‘nget-ngetan’ atau sudah lama disimpan.

Apakah semua restoran seperti itu?? Lantas bagaimana dengan kita sebagai pelanggan, harus bagaimana menyikapinya?? Bingung niiihhh… Lewat tulisan ini, saya juga salut ke DPR Perancis, mereka ‘mau’ mengurusi  hal-hal biasa seperti itu, beda sekali dengan DPR Indonesia, yang kerjanya cuma politik, uang, tidur, dll… Tolong dicontoh dong bapak-bapak di DPR yaaa… ^^.

 Bagaimana mau maju, rapat DPR aja seperti ini..ckck

Demikian tulisan ini saya buat, semoga dapat menjadi referensi bagi para pembaca dan 1 lagi, saya jadi bingung sekarang mau makan dimana...?? masak sendiri aja gimana???? hahhaaa....


T.ia
Gambar: lapar.com, tastefood.info, pdk.or.id

12 komentar:

Unknown mengatakan...

Kita pasti kagak bakal tahu dengan masalah kandungan di makanan tersebut karena itu rahasia dapur,tapi saya dari dulu lebih prefer sama masakan tradisional indonesia soalnya aman & sehat

Punya.Tia mengatakan...

saya juga suka masakan indonesia, tapi di Indonesia sendiri sangat jarang ketemu sama masakan daerah nih.. padahal kangenn...

Anonim mengatakan...

Kalo mau nyari masakan daerah, pergi ke desa-desa wisata neng. Atau restoran2 khusus masakan daerah kan ada. :)

Yang jelas saya tetep prefer masak sendiri, lebih terjamin mutunya. :D

Punya.Tia mengatakan...

tapi tetap jarang mas kalo di jakarta.. paling sunda atau jawa.. paling banter sop konro atau rendang.. pengen wisata kuliner daerah tapi yang dekat...hehhe...

Moh. Kholil Aziz SN mengatakan...

gaya hidup dengan tampilan wah... dimana-mana memang selalu menipu, jadi jangan heran kalau pada kenyatannya justru kemewahan itu yang banyak mengundang banyak bencana.

saya sangat setuju dengan postingan ini.

Asaz mengatakan...

makanan yang sudah pasti kualitasnya bagus adalah hasil pasakan sendiri di rumah oleh istri sendiri bumbunya dicampur kasih sayang dan cinta pada anak dan suami, makan di restoran hanya dalam keadaan darurat misalnya sedang diperjalanan

Punya.Tia mengatakan...

@Aziz: terimakasiihhhh.... hehee


@asaz: itu mah yg sudah berkeluarga.. gmn kalo ngekos?? hayoooo...hahha..

eh, Aziz n Asaz, kalian adek kakak? hehee

Anonim mengatakan...

untung saya jarang makan di restoran (gak mau ngeluarin duitnya). masakan rumah selalu lbh baik krn kita bisa milih sendiri bahannya & tau gimana cara masaknya. blognya bagus...girly banget

Ardhito Dharma mengatakan...

makan indomie goreng aja haha :D

Punya.Tia mengatakan...

@akhmad: tengkyuuu..

Punya.Tia mengatakan...

@ardito: beneeeerrr juga...hahhaaa

Unknown mengatakan...


jangan ketinggalan festival poker yang akan di adakan donacopoker dan dapatkan freechip
menariknya tunggu apalagi gabung di www.donacopkr.com sekarang juga
Poker Online indonesia
Cara bermain poker online
Judi Kartu Online
bandar qq donacopoker
agen judi kartu online yang memberikan kenyamanan dan permainan yang lengkap
BBM : DC31E2B0
LINE : Donaco.poker
WHATSAPP : +6281333555662

Posting Komentar