Pages

Cara Mengatasi Rambut Bermasalah


 
Masalah Rambut itu tidak hanya wanita, pria pun sering mengalaminya

Rambut merupakan mahkota seseorang. Tidak hanya wanita, para pria pun menjadikan rambut sebagai salah satu hal yang penting bagi penunjang penampilannya.  Baik pria dan wanita pasti mendambakan mempunyai rambut yang sehat. Apalagi wanita, impian memiliki rambut panjang, hitam,  apalagi berkilau. 

Berbagai cara dilakukan untuk mendapatkan rambut yang indah, sehat, dan terawat. Namun seringkali kita terbentur dengan permasalahan tipe rambut  yang berbeda- beda satu dengan yang lainnya. Nah kali ini saya akan menulis tentang kenapa ada rambut kering dan kusut serta ada juga yang berminyak dan lepek. 2 jenis rambut ini adalah tipe rambut yang sangat sering dipermasalahkan oleh kita-kita, ya kan..
Berikut Penjelasannya:

Rambut Kering dan Kusut


Penyebab dari tipe rambut kering dan kusut adalah:

1.       Terlalu banyak menggunakan produk berbahan kimia, seperti cat rambut, hairspray, dan lainnya tanpa didukung dengan melakukan perawatan sesudahnya.
2.       Sering keramas atau menggunakan shampo yang salah sehingga dapat menyebabkan kerusakan sehingga mengguras minyak alami pada rambut.

Nah, jika kita memiliki tipe rambut seperti itu jangan khawatir ada solusinya:
1. Rutin memberikan conditioner setelah keramas  untuk menyehatkan dan melembabkan rambut.
2. Keringkan rambut dengan handuk, jika dengan menggunakan hairdyer oleskan gel rambut atau smooting cream terlebih dulu untuk menjaga agar kutikula rambut tetap sehat.
3. Sebaiknya menggunakan sisir bergigi jarang pada saat menyisir dan lakukan secara perlahan biar tidak kusut pada rambut.
 1.
Pakar tata rambut Alfons mengatakan: Rambut kering mudah menyerap kelembaban dari udara mengakibatkan rambut membesar dan menjadi liar, selain itu batang rambut mudah rusak dan helaiannya menjadi kusut.


Rambut Berminyak dan Lepek


Penyebab Rambut berminyak dan lepek:

Gangguan pada kelenjar sebaceous yang memproduksi sebum berlebihan ( minyak alami yang melumasi kulit kepala dan melindungi terhadap polusi). Akibatnya sebum menumpuk membuat rambut mengilap, berat dan terasa lengket. Gangguan tersebut bisa dari: Faktor genetis, Stres dan rasa cemas berlebihan, Diet yang tidak seimbang, atau salah pemakaian produk rambut yang mengandung banyak minyak sehingga rambut menjadi lepek.

Solusinya:
 
1. Sebaiknya cuci rambut dengan air hangat dan bilas dengan air dingin. Air hangat berguna untuk membuka pori dan menghilangkan kotoran di rambut, sedangkan kegunaan air dingin untuk menutup pori tertutup kembali.
2.  Jangan memakai conditioner pada kulit kepala.
3. Gunakan bedak khusus rambut, untuk membuat helaian rambut yang berminyak menjadi lebih normal.
·  

Demikian penjelasan untuk mengatasi rambut-rambut yang bermasalah. Semoga bermanfaat ya.. selamat mencoba….

T.ia
Gambar: hanyauntukanda123.blogspot.com, sonampambozo.blogspot.com

Penyebab bau pada mobil



 Bau pada mobil dapat menyebabkan anda mual atau mabuk

Hal seperti ini mungkin pernah anda alami di mobil sendiri, atau saat anda naik mobil orang maupun saudara. Penampilan dari luar sangat memukau, Tetapi tidak jarang kita temui apabila masuk ke dalamnya, aroma tak sedap langsung tercium. Apalagi ada yang berkomentar bahwa mobil anda bau, pasti anda akan malu bukan????

Memang tanpa anda sadari, beberapa kebiasaan yang dapat menimbulkan bau tak sedap di dalam mobil, diantaranya anda suka makan dan minum di dalam mobil, bahkan kebanyakan orang juga merokok di dalam mobil… jika demikian, pastilah jelas kenapa mobil anda bau..

Ada beberapa hal yan harus anda hindari saat didalam mobil:

1.       Adanya tumpahan noda makanan dan minuman.


Biasanya kejadian seperti ini terjadi pada orang yang memiliki anak yang masih kecil. Bagian yang kena tumpahan ini biasanya ada dibagian jok belakang, Jika tercampur dengan suhu yang lembab dan minim udara, noda yang tidak mudah dibersihkan lama kelamaan akan mengeluarkan aroma yang tidak sedap. Oleh sebab itu, coba anda lihat bagian karpet dan jok mobil, kemudian bersihkan dengan air lalu diangin – anginkan di bawah sinar matahari.

2.       Bau asap rokok.


Setelah anda merokok, baunya tetap akan menempel di kulit jok, karpet, maupun dashboard di mobil. Hal ini yang menyebabkan kabin mobil berbau. Bahkan jika anda memakai pengharum mobil sekalipun tidak akan mampu menghilangkan baunya. 

3.       Tetesan air pada AC.


Tetesan air ini yang membasahi karpet lama kelamaan akan menyebabkan bau lembab yang juga menganggu kenyamanan saat bepergian. Untuk mencegahnya, bila terkena tetesan air segera di jemur.

4.       Jangan lupa memeriksa bagasi.


Kadang – kadang anda lupa mengeluarkan barang yang ada didalam bagasi seperti, sepatu olahraga, baju renang yang basah, hingga makanan yang baunya menyengat. Untuk menghilangkan baunya biarkan pintu bagasi anda terbuka beberapa saat. Hal ini bertujuan untuk menghilangkan bau yang ada dibagasi agar mendapat sirkulasi udara untuk mengusir bau serta hawa lembap.Anda juga dapat menyemprotkan pengharum pada bagasi sebelum bagasi ditutup kembali..


Semoga dengan tips ini, mobil anda akan terhindar dari bau yang tidak sedap.

T.ia

Gambar: nanatan.com, mediaindonesia.com, inimediaku.com, 
omegaacmobil.com, darahkubiru.com, ibukitakartini.com


Baju Berlapis saat Musim Dingin


Dinginnya cuaca bukan menjadi alasan kita tidak bisa beraktivitas

Tidak terasa akhir tahun sudah di depan mata. Nah bagi kalian yang ingin berlibur, khususnya ke luar negeri, jangan sampai lupa satu hal bahwa musimnya sekarang ini adalah musim dingin. Sehingga kita harus mempersiapkan beberapa hal agar liburan kita tidak terganggu dengan cuaca. Kita pasti akan sedikit terkejut dengan perbedaan suhu yang sangat besar apalagi kita orang Indonesia merupakan Negara tropis yang identik dengan panas sepanjang tahun.

Berikut saya akan membagikan beberapa hal penting yang harus anda perhatikan saat berlibur di Negara lain saat musim dingin. 

Karena musim dingin, maka jangan kaget atau mengeluh dengan beberapa lapis baju yang kita kenakan. Seringkali musim dingin dibeberapa tempat mencapai suhu ekstrem. Coba bayangkan saat kita pergi ke Bandung atau Puncak, bagaimana dinginnya saat malam dan itu masih jauh dari kata dingin jika kita berlibur di saat musim dingin di luar negeri. Suhu minus derajat celcius lah yang akan kita hadapi. Sehingga butuh penanganan ekstra dari kita apalagi jika ingin berpergian ke luar rumah. Berikut adalah beberapa lapisan baju yang umum dan harus anda ketahui jika ingin kegiatan anda berjalan dengan baik saat cuaca ekstrem di musim dingin.

Long John

hampir mirip training, namun lebih tipis

Long John itu adalah lapisan pertama setelah pakaian dalam anda. Long john merupakan baju tipis agak ketat di badan (ada yang one piece atau two peace, tergantung keinginan) berbahan campuran katun dan wol atau polyster, sehingga dapat menyimpan panas tubuh. Kalau saya perhatikan, long john ini sperti baju training panjang namun agak tipis.

Baju biasa


Lapisan kedua baru kaus atau shirt yang biasa anda pakai. Lapisan kedua ini dapat disesuaikan dengan pakaian yang anda ingin pakai. Yang perlu anda perhatikan adalah bawahan yang anda pakai. Hindari memakai bawahan dengan berbahan jeans karena tidak menyimpan panas tubuh, akan terasa berat karena pasti akan basah dari salju yang ada di sekitar kita. Pakai bawahan dari kain dari polyster atau wol. Pokoknya yang bersifat menghangatkan.

Sweater/Jaket

perhatikan jenis bahan dari sweater dan jaket kita

 Sweater atau Jaket dapat dipakai bersamaan (terutama jika cuaca ekstrem) atau menjadi pilihan salah satu pakaian lapis kita. Biasanya jika suhu tidak terlalu dingin, pilihan sweater lah yang cocok kita pilih. Namun, jika cuaca cenderung tidak bersahabat, jaket lah pilihan tepat kita. Pemilihan bahan jaket juga sangat menentukan kehangatannya. Jangan asalm tebal karena ketebalan tidak menjamin kehangatan. Bahan jaket yang berisi bulu angsa lah yang sangat dianjurkan karena memiliki tingkat kehangatan yang tinggi. Namun, jika suhu masih dapat ditolerir, kita dapat memakai jaket berbahan kulit, flannel, atau wol.
Aksesoris

Dengan tambahan aksesoris (syal, topi, boot, sarung tangan, dll) selain menambah kehangatan juga fashionable

Di musim dingin, kita juga disarankan untuk memakai beberapa item tambahan yang juga sangat penting untuk menambah kehangatan tubuh. Untuk atasan kita dapat memakai syal dan topi yang terbuat dari wol. Earphone dengan penutup telinga yang berbahan wol atau sintetis juga dapat kita pakai. Jangan lupa juga sarung tangan dari wol. Intinya sebisa mungkin lapisi seluruh badan jika berkegiatan diluar ruangan.
Untuk bawahan, stoking dan sepatu boot merupakan pilihan terbaik. Pilihan kulit lah yang disarankan karena disamping tidak mudah masuk air, juga dapat menyimpan kehangatan. Jika memakai sepatu biasa, kaus kaki tebal adalah pasangannya. Satu yang perlu diperhatikan adalah umumnya jalanan akan licin karena salju, sehingga pilih alas kaki dengan detail bergerigi dibawah, sehingga tidak mudah slip.


T.ia
Gambar: noerjayasakti.wordpress.com, smartpeopleiknow.wordpress.com, gondez.com,
butuhartikel.com, tradevv.com, wvpapach.org, fashionku-fashionku.blogspot.com, irfanchemist.wordpress.com